BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH

PROVINSI GORONTALO

Kaban BKD Ingatkan Kedisiplinan ASN saat Apel Senin Pagi: Akan Saya Pantau!

102 Hari Lalu 08 Juli 2024 Admin - BKD Provinsi

KEPEGAWAIAN - Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo menggelar apel rutin Senin Pagi (8/7/2023).

Apel dipimpin langsung oleh Kabid Pengembangan, Mutasi dan Promosi, Ismail Pomalingo dan dihadiri langsung oleh Kaban BKD Zukri Surotinojo, Sekretaris BKD Sofyan Tambipi dan pejabat BKD lainnya.

Apel dimulai ketika peserta apel sudah memenuhi 80% jumlah total pegawai BKD.

Dalam penjelasannya, Kabid Ismail menerangkan tengah mempersiapkan penambahan fitur pada aplikasi SimASN (Sistem Informasi Manajemen Aparatur Sipil Negara).

"Saat ini robot AI nya sedang kami latih untuk menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh pengguna," ujar Ismail.

Sementara itu, Kaban BKD menekankan kedisiplinan pegawai dengan mengikuti jam aturan masuk dan pulang kantor. "Jadi saya bandingkan dengan bulan lalu, bulan kemarin kalau telat ya telat, tidak ada penugasan-penugasan," tutur Kaban Zukri.

Tak hanya itu, ia juga mencermati berbagai gaya presensi pegawai yang menurutnya ada yang sesuai ketentuan dan tidak. Namun, menurutnya asalkan wajahnya terekam jelas ia masih memaklumi.

"Bagi yang terbiasa terlambat tolong diubah jangan terus-terusan terlambat. Semoga ke depannya bisa sadar, ini akan saya pantau terus," ucapnya.

Kaban Zukri juga mengingatkan agar PR dan Tugas yang masih on going agar segera ditindaklanjuti termasuk masalah kepegawaian yang lain.

"Masalah hukum, semua disposisi saya tolong segera ditindaklanjuti. Tim kerja juga dimaksimalkan. Sambil jalan kita evaluasi apakah efektif atau hanya perlu sedikit orang. Jangan cuma ketua timnya yang kerja tapi anggotanya nggak kerja," tandasnya.